Masa Depan Sungguh ada
Masa Depan Sungguh ada
Amsal 23:18 Karena masa depan sungguh ada, dan harapanmu tidak akan hilang.
Berit minggu ini bertemakan "Masa Depan Sungguh ada "
Makna dari masa depan dapat dipahami :
arti masa depan adalah masa yang akan datang, kembali ke akar bahasa Latin futūrus "akan datang", dan itu adalah kata benda atau kata sifat yang mengacu pada hal-hal yang akan datang. Ketika kita berharap, kita sering membayangkan apa yang akan terjadi di masa depan.
Dalam hal ini penulis Amsal memberikan sebuah motifasi dan dorongan kepada setiap orang yang percaya kepada Tuhan bahwa Masa depan itu sungguh ada, mengapa? Karena setiap orang orang yang percaya kepada Tuhan dengan sungguh-sungguh pasti memiliki masa depan, berdasarkan pada janji Tuhan itu ya dan amin artinya firman itu hidup dan ada kepastian, di dalam kristus ada kepastian masa depan.
Amsal 23:17-18
Janganlah hatimu iri kepada orang-orang yang berdosa, tetapi takutlah akan Tuhan senantiasa. Karena masa depan sungguh ada, dan harapanmu tidak akan hilang.
Yeremia 29:11
Sebab Aku ini mengetahui rancangan-rancangan apa yang ada pada-Ku mengenai kamu, demikianlah firman Tuhan, yaitu rancangan damai sejahtera dan bukan rancangan kecelakaan, untuk memberikan kepadamu hari depan yang penuh harapan
Jelas berdasarkan pada ayat ini memberikan penegasan dan peneguhan bahwa masa depan itu ada dan tidak akan hilang. Bila kita beriman kepada Tuhan dengan sungguh -sungguh.
Bagaimana kita dapat mencapai masa depan itu ?
1. Ayub 6:11 Apakah kekuatanku, sehingga aku sanggup bertahan, dan apakah masa depanku, sehingga aku harus bersabar?
Di butuhkan sebuah proses sehingga perlu ada ketekunan dan kesabaran seperti apa yang di sampaikan ayub.
2.Amsal 19:20 Dengarkanlah nasihat dan terimalah didikan, supaya engkau menjadi bijak di masa depan.
Untuk dapat mencapai masa depan tetap harus membutuhkan bimbingan dan didikan dari Firman. Mau diajar dan di didik oleh kebenaran.
3.Mazmur 37:37 Perhatikanlah orang yang tulus dan lihatlah kepada orang yang jujur, sebab pada orang yang suka damai akan ada masa depan;
Dibutuhkan ketulusan kejujuran dan kemurnian hati kepada Tuhan.
Bapak ibu dan saudara - saudara sekalian hidup kita ada di tangan Tuhan, kita akan memiliki masa depan yang penuh harapan, sukacita, damai sejahtera pasti di berikan Tuhan oleh orang orang yang percaya kepada Tuhan, orang yang ulet tekun penuh kesabaran tunduk pada proses Tuhan,mau dididik, diajar oleh firman , hidup dengan kemurnian hati . Ps.
Komentar
Posting Komentar